Selamat Datang Di Blog Bengkel Las Listrik Kami

Kami selalu menjamin pelanggan mendapatkan pelayanan terbaik dengan teknis yang profesional dan berpengalaman. Jika anda tertarik silakan hubungi 085691881338 atau klik menu cara order, atau anda dapat datang langsung ke gerai kami yang terleak di Jl.K.H.Usman No.45 Rt.01/04 kukusan kecamatan beji kota depok jawa barat 16425

Tiang Bendera Stainless Steel Pemasangan Di Jakarta Pusat


Kelebihan Tiang Bendera Stainless Dibanding Bahan Lainnya
Pada hari-hari besar nasional di Indonesia, pengibaran bendera merah putih tak hanya dilakukan pada lingkungan formal saja seperti sekolah, perkantoran dan sebagainya. Lingkungan rumah juga banyak yang ikut melakukan pengibaran sang merah putih sebagai wujud dari rasa cinta tanah air. 
Kondisi inilah yang menjadikan tiang bendera makin sering dicari dan dibutuhkan oleh sebagian besar kalangan masyarakat. Terlebih lagi tidak sedikit instansi tertentu serta pemilik rumah yang tertarik melakukan pengibaran bendera dalam ruangan khususnya ruang kerja atau ruang tamu. 
Jika ingin mendapatkan yang terbaik, material stainless steel sangat cocok dijadikan sebagai bahan utama pembuatan tiang bendera. Alasannya tentu saja karena material ini punya beberap kelebihan dan keunggulan dibanding bahan lainnya. 
Salah satu keunggulan dari tiang bendera stainless tersebut adalah warnanya terlihat lebih indah dan cermelang. Selain itu juga tidak cepat kusam meski terjadi perubahan cuaca. Bahkan meskipun terkena cipratan air hujan, tidak akan berkarat sekaligus mudah dibersihkan. 
Dibandingkan logam lainnya, tiang bendera yang dibuat dari stainless steel memang lebih mahal. Tapi ketika dipandang dari sudut ekonomi, justru lebih murah karena awet dan tahan lama. Apabila suatu barang bisa dipakai dalam jangka waktu lama, tentu tidak perlu membeli yang baru lagi dan dana yang tersedia bisa dipakai untuk belanja kebutuhan lainnya. 
Keunggulan berikutnya, tiang bendera stainless tidak perlu dilapisi dengan cat warnanya karena warna stainless sendiri selalu terlihat bagus dan mengkilap. Bendera merah putih yang dikibarkan dengan tiang dari bahan stainless steel akan terlihat lebih gagah dan berwibawa. 
Bukan itu saja, tiang bendera yang dibuat dari material stainless steel dijamin tidak akan dimakan rayap sebagaimana yang seringkali terjadi terhadap tiang dari kayu. Demikian pula dengan teknik pemasangan dan penyambungannya juga cukup mudah, cukup dengan teknik las saja. 
Apabila dapat menemukan produsen atau pembuat tiang bendera stainless yang profesional dan ahli dalam bidangnya, pasti akan mendapat tiang bendera yang lebih bagus dan sempurna. Oleh karena itu, jangan sungkan bertanya-tanya dulu sebelum menentukan pilihan tempat untuk memesan dan membuat tiang bendera baik untuk instansi negeri maupun swasta.



Komentar

Postingan Populer